Berita Terbaru


Liburan Kali ini, Rara dan Budi pergi ke rumah kakek dan nenek di desa. Mereka sangat bersemangat karena kakek memelihara banyak hewan di rumahnya. Sebelum berangkat, Rara dan Budi belajar mengenai nama-nama hewan. Mereka juga menyiapkan beberapa pakaian untuk dibawa ke sana.

Mereka siap berangkat, Tapi, di mana bus yang akan membawa mereka ke sana, ya? Maka mereka pun menghubungi tukang bus yang akan mengantarkan mereka ke desa kakek mereka. Rara dan Budi lalu diantar oleh salah satu supir ayah mereka dan sampai mereka ke tempat tujuan dengan selamat.

Budi dan Rara sudah sampai, sekarang mereka memilih jalan yang benar menuju rumah kakek. Sesampai disana, kakek menyambut mereka dengan gembira. Nenek membuat banyak kue untuk mereka.

Selesai makan, Rara dan Budi segara melihat peternakan milik kakek. Mereka bermain-main di peternakan kakek mulai dari memandikan sapi dan juga lain-lain. Sekarang Rara dan Budi harus membawa pulang sapi ke kandangnya.

Oh, anak-anak ayam kabur dari kandang mereka! Kasihan induk ayam sangat khawatir  kalau ada yang hilang. Induk ayam memberi lima butir telur kepada Rara dan Budi sebagai ucapan terima kasih karena mereka telah membantu menemukan anak-anak yang  kabur dari kandangnya.

Rara dan Budi membantu mengecat kandang ayam yang warnanya sudah pudar. Tak lama kemudian, kakek datang membawa makanan untuk para hewan tersebut. Selesai memberikan makanan, Rara dan Budi membantu kakek membersihkan kandang kambing. "Oh, masih ada sampah yang tersisa" kata Rara. Setelah semua selesai, Rara dan Budi pun kembali ke rumah untuk mandi dan makan malam. Nenek sudah menyiapkan banyak makanan yang lezat untuk mereka.

Sesudah makan, Budi membantu kakek memberi makan burung. Mereka sangat cantik dan berwarna-warni. Rara membantu nenek yang sedang menjahit. Puas main dan bekerja, Rara dan Budi tidur ditemani nenek. Mereka pun tidur dengan pulas.

Esok paginya, mereka diantar kakek dan nenek pulang ke rumah mereka. Ternyata para hewan yang sudah mereka rawat pun ikut mengatar mereka! Sungguh liburan yang berkesan dan menyenangkan.

Sekian Ceritanya, semoga terhibur.

Post a Comment

Previous Post Next Post